ASTER (THE WAY OF BECOMING ORDINARY PERSON)
Aster - Mendamaikan Ikatan (Menjadi Biasa) "Karena, kita tak bisa selalu meminta orang lain menyukai dan memikirkan hal yang sama dengan kita" Keterikatan (Dependency) ialah sebuah kondisi yang menjengkelkan dan mengekang kebebasan diri. Terlebih jika keterikatan itu ialah untuk sebuah pengakuan diri dari hal-hal materiil dan instansi-instansi manusiawi. Pelan-pelan, ku mulai belajar melepaskan ikatan-ikatan dan berdamai dengan masa-masa lalu yang takkan bisa dibawa dalam kehidupan hari ini. Kini, aku tak ingin melihat ikatan-ikatan itu sebagai hal-hal yang menguasai diri dan membentuk siapa aku. Simpel, aku ingin melihat hal itu semua sebagai sebuah pelajaran hidup dari tahapan kedewasaan. Keterikatan harusnya tidak selalu dikaitkan dengan kepedulian bukan berarti tidak peduli ialah tidak terikat. Justru, tidak peduli terhadap ikatan itu ialah penghormatan terhadap kejadian masa lampau dan semua atribut yang mengiringinya. Bertahun lamanya, aku selalu merasa memiliki keterik